Home » , , , » Koneksi Internet SmartFren Lelet, Pelanggan Kecewa

Koneksi Internet SmartFren Lelet, Pelanggan Kecewa

Written By kho on Selasa, 26 Maret 2013 | 15.31

Koneksi internet SmartFren jadi lelet akibat "gangguan nasional" sejak Jum'at (22/03/2013) lalu seperti yang dikeluhkan oleh seluruh pengguna SmartFren. Jangankan buka jejaring sosial, buka Google aja gak mampu.

Demikian pula yang dikeluhkan oleh para pelanggan SmartFren di Twitter ke SmartFrenOfficer di @smartfrencare dan juga di wall Facebook SmartFren http://www.facebook.com/smartfren. Tiap kali SmartFren meng-update status, pasti selalu ditimpali dengan sindiran oleh para pelanggan yang kecewa.

Seperti sindiran seorang pelanggan yang dipelesetkan menjadi pertanyaan (lihat gamber): "coba admin jawab pertanyaan ini.....BAGAIMANA ADMIN MASUK KE FB?? KAN KITA NGGA BISA AKSES SITUS LUAR!?!?!?? Admin pake provider lain yah?????". Tak urung pertanyaan cerdas tersebut mengundang "jempol". Baru 2 jam langsung si pengguna fb ini mendapat 38 like.

Komplen

Akibat Gangguan Nasional SmartFren

Kekecewaan dan kekesalan bisa disebut wajar. Pasalnya tiap kali pelanggan bertanya alasan kenapa internet SmartFren 'gak connect', penjelasan dari SmartFrenOfficer di Twitter hanya "sedang optimalisasi jaringan". Hanyalah permohonan maaf tanpa ada penjelasan akurat dan bisa dipertanggungjawabkan dari pihak SmartFren.

Gangguan/Error senasional ini juga mengakibatkan kelumpuhan pada web-web luar. Maksudnya internet SmartFren hanya bisa dimanfaatkan untuk membuka situs-situs dalam negeri seperti kaskus.co.id, detik.com dan semacamnya. Sementara untuk mengakses Google saja tidak bisa, apalagi situs web luar.

Penjelasan Gangguan Nasional SmartFren

Semula dikira gangguan ini lebih disebabkan karena pemangkasan kuota internet SmartFren unlimited prabayar hingga lebih dari separuhnya. Dengan kebijakan per tanggal 1 Maret 2013 tersebut koneksi internet SmartFren menjadi lemot, karena kecepatan juga diturunkan secara drastis.

Hingga kini belum ada keterangan resmi dari SmartFren untuk masalah 'tidak bisa connect' ini sendiri. Padahal pelanggan semestinya diinfokan kira-kira kapan hal ini berakhir. Beberapa malah menuntut kompensasi.

Bahkan tak urung Menkominfo Tifatul Sembiring turut membantu menjelaskan perihal ini seperti yang disampaikan melalui akun Twitternya (lihat gambar).

Penjelasan Gangguan Koneksi SmartFren

Rupanya permasalah 'gak connect' ini adalah karena jaringan utama SmartFren yang berada di bawah laut putus, terkena jangkar kapal pada 15 Maret 2013, tepatnya di jalur Bangka - Batam. Akibatnya koneksi lost sebanyak 40%. Bukan itu saja bahkan keesokan harinya (16 Maret 2013), jaringan backup pulau Sumatera putus di Palembang akibat tanah longsor. Solusi sementara internet dapat berjalan melalui jalur proteksi dengan kapasitas hanya 30%.

Musibah berlanjut pada 17 Maret 2013, jalur proteksi juga mengalami cut, khususnya di wilayah Sumatera Selatan, akibatnya layanan internet tersisa hanya 10% kapasitas. Waduh waduh kasihan neh pelanggan SmartFren di Sumsel, khususnya di Palembang.

Nah yang baru-baru ini dialami pada 23 Maret 2013 hingga hari ini disebabkan karena jaringan Matrix submarine mengalami cut sehingga layanan internet tersedia hanya 10% nya saja. Dan diharapkan restorasi jaringan selesai hari ini (26 Maret 2013), sehingga koneksi internet SmartFren bisa pulih meski hanya 80% kapasitas.

Pak Tifatul Sembiring juga menyampaikan kepada pelanggan SmartFren khususnya pengguna Twitter: "Demikian tweeps budiman, selanjutnya anda bebas memilih operator dari pengalaman2 pelayanan yg anda dapatkan. Tksh.". Itu kata Pak Menkominfo lho.

Sebelumnya beliau juga menyampaikan, "Selanjutnya adlh hak konsumen, terus atau pindah operator.", nah loh. :D

Update:
26/03/2013 17:15 WIB, koneksi internet SmartFren mulai membaik, meskipun belum pulih 100%. Kecepatan akses masih di bawah rata-rata speed jaringan dalam kondisi normal. Semoga cepat pulih dan lebih performed.
Share this article :

+ comments + 2 comments

27 Maret 2013 pukul 20.43

yup... kayaknya pak sembiring sudah memberikan isyarat secara tak langsung bahwa smart sudah nggak OK lagi...
Ane juga jadi mulai berfikir... buat nggak smart lagi
Soalnya sekarang smart sudah semakin pintar meng akali para konsumen setianya... goodbye smart...
googbye fren...

28 April 2013 pukul 01.25

Udh males pake modem smartfren
lama2 jd loyo...?

Posting Komentar

Silahkan berkomentar di sini. Mohon hindari komentar yang berbau pornografi, sadisme, dan SARA.

 
Support : Info Pulsa dan Seluler
Copyright © 2007. Info Seluler dan Mobile - All Rights Reserved
Like! Us Infopulsa21 Published by @info_pulsa
Proudly powered by Blogger