Apapun dilakukan Samsung untuk menjegal penjualan iPhone 5 yang telah memenangkan gugatannya di pengadilan federal di AS, San Jose. Mulai dari iklan Samsung yang menyindir fitur dan teknologi iPhone 5, dipasarkannya Samsung Galaxy S III warna pink, hingga iklan yang mengejek Apple iPhone 5 yang bisa kamu tonton di youtube.
Dan kali ini Samsung 'menangkap pesan' bahwa tidak semua orang beranggapan bahwa besar itu bagus. Perusahaan asal Korea Selatan tersebut menggelar konferensi pers pada 11 Oktober di Jerman dan mengindikasikan secara eksplisit akan meluncurkan Samsung Galaxy S III Mini. Dalam undangannya Samsung menuliskan "something small [that] will be really big" (sesuatu yang kecil akan menjadi besar) dan "a little sensation" (sebuah sensasi kecil).
Apalagi versi Android Jelly Bean mendukung ukuran layar kecil bila diperhatikan source code-nya. Itu bukan kata saya yah, tapi managing director-nya Global Equities Research, Trip Chowdhry.
Tidak hanya Samsung yang bergesa. Microsoft sendiri kabarnya akan merilis sistem Windows Phone 8 dan Windows 8 versi PC pada akhir bulan bersamaan dengan tabletnya. Banyak kalangan menilai Microsoft berencana membuat kejutan dengan meluncurkan juga smartphone dengan desainnya sendiri.
Apple juga tidak mau ketinggalan dan segera menyiapkan amunisi dengan memperkenalkan versi mini dari iPad pada launching 17 Oktober. Undangannya mungkin muncul tanggal 10 Oktober ini.
Dengan 'mengubah' ukuran Samsung Galaxy S III yang berukuran 4,8 inchi menjadi Samsung Galaxy S III Mini dengan ukuran layar 4 inchi - yang berukuran sama dengan iPhone 5 - maka Samsung Galaxy S III Mini akan berhadapan muka dengan muka dengan iPhone 5. Dengan fitur tipis, ringan dan lebar 4 inchi akan memudahkan semua orang untuk mengoprek gadget hanya dengan satu tangan. Sebuah jawaban atas "tantangan" Apple. Perang dunia kembali dimulai!